News / Kegiatan Provinsi
9 Desember 2016

Serah Terima Jabatan Provinsial

Pesta Maria Dikandung Tanpa Noda 2016 merupakan hari bersejarah buat SND Provinsi Bunda Penasihat yang baik Indonesia, karena pada hari ini dilakukan serah terima jabatan provincial dari Sr Maria Robertin SND kepada Sr Maria Monika SND. Acara setijab dilakukan dengan sederhana, diawali dengan prosesi Salib Coesfeld yang di bawah oleh Sr Maria Robertin SND diikuti oleh Sr Maria Monika SND beserta dewannya dengan diiringi lagu “Aku Melayani Tuhan”. Setelah meletakkan salib Coesfeld di Altar, Sr Robertin mengucapkan terima kasih kepada Sr Maria Monika SND bersama Dewannya atas kesediaan para suster itu menerima tugas di kepemimpinan provinsi, lalu dilanjutkan dengan doa dari para suster yang hadir dalam acara serah terima ini.

Acara dilanjutkan dengan prosesi dimana provincial baru membawa Kitab Suci dengan suster dewan pimpinan provincial yang berjalanan di depannya dengan membawa lilin untuk dipersembahkan di altar, dengan ajakan dari Sr Maria Robertin kepada para suster untuk mendengarkan bacaan dari Kitab Suci dan konstitusi SND yang bermaksud mengobarkan semangat kepemimpinan yang baru oleh  petugas. Setelah selesai bacaan dinyanyikan lagu “Solideo” oleh seluruh yang hadir. kemudian Sr Maria Robertin memanggil ke depan para suster pimpinan yang baru lalu memberikan lilin kepada provincial baru dan dewan pimpinan provinsi sebagai lambang Kristus yang akan menerangi para suster itu dalam melaksanakan tanggungjawab mereka dalam memenuhi misi Bapa dalam mengikuti jejak Yesus dan disemangati oleh Roh Kudus.

Setelah itu dilakukan pelantikkan oleh Sr Maria Robertin SND dengan mengalungkan selendang kepada para suster pimpinan provinsi terpilih setelah dilantik para suster mengucapkan janji kepada Tuhan dan para suster untuk setia melayani para suster di provinsi Indonesia, setelah itu dengan diiringi lagu “sapaan Cinta”  para suster mempersembahkan lilin kepada Bunda Maria.

Para suster kembali ke tempat duduk lalu doa bersama sebagai ucapan syukur atas penyertaan Tuhan dalam acara serah terimah jabatan ini. Rangkain acara ditutup dengan sambutan dari Sr Maria Robertin SND yang mengucapkan terima kasih kepada semua suster yang ada di provinsi Indonesia atas dukungan yang sudah diberikan selama 6 tahun, minta maaf atas segala kekurangan dan keterbatasannya dalam melayani para suster, kemudian meminta para suster untuk mendukung pimpinan provinsi yang baru khususnya dalam mengimplementasikan hasil kapitel umum.

Setelah Sr Maria Robertin memberikan sambutan dilanjutkan dengan sambutan oleh Sr Maria Monika SND, yang mengucapkan terima kasih kepada Suster yang sudah memberikan kepercayaan kepada mereka dalam memimpinan SND provinsi Indonesia dan memohon dukungan dari semua suster kepada mereka dalam melaksanakan mereka dalam melayani para suster dan sesama sesuai dengan amanah dari kapitel umum, yaitu diresapi Sabda – terlibat dalam dunia.

Setelah itu para suster pimpinan provinsi yang baru berdiri di depan kapel untuk menerima ucapkan selamat dari semua suster yang datang dari hampir semua komunitas SND yang ada di provinsi Indonesia ini. Kemudian dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh pimpinan dan dewan Pimpinan provinsi yang baru, yang kemudian diberikan kepada pimpinan yang  lama.

Sebelum lanjut ke acara yang sudah ditunggu-tunggu yaitu acara hiburan (lihat artikel "Malam Hiburan")yang dipersembahkan oleh wakil dari berbagai komunitas yang ada para suster makan malam bersama dulu. 

 

Proficiat dan selamat melayani para suster Pimpinan Provinsia yang baru. Tuhan menyertai selalu.

SHARE THIS ON: